Pekanbaru - Komisi Pemilihan Umum (KPU) akan menggelar debat kedua Pemilu 2024 atau debat cawapres di JCC, Jakarta Pusat, Jumat (22/12/2023) malam.
Tema debat cawapres akan mengangkat tema ekonomi (kerakyatan dan digital), keuangan, pajak, dan tata kelola APBN-APBD, investasi, perdagangan, infrastruktur, dan perkotaan.
Debat akan dipandu oleh dua moderator, Alfito Deannova Ginting dan Liviana Cherlisa. Sedangkan, materi debat digodok oleh 11 panelis yang sudah ditetapkan KPU.
Informasi yang dirangkum , ketiga tim pemenangan Paslon Capres Cawapres di Riau semuanya menggelar nonton bareng.
Untuk pasangan AMIN nomor urut 1, Kapten pemenangan di Riau, Markarius Anwar mengatakan, nonton bareng akan dilakukan di masing masing DPW ketiga paslon pengusung.
"Kita pusatkan di kantor masing-masing partai. Dengan melibatkan masyarakat sekitar," kata Markarius kepada Cakaplah.com.
Sementara, sekretaris Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo - Gibran Riau, Ikhsan mengatakan, pihaknya akan menggelar nobar di posko pemenangan di Jalan Jendral Sudirman.
Sementara, Ketua Tim Pemenangan Daerah (TPD) Ganjar - Mahfud Riau, Ustaz Suwandi mengatakan bahwa pihaknya juga akan menggelar nobar.
"Iya, kita nobar, dan mengundang masyarakat di posko gotong royong, jalan Sutomo Pekanbaru," tukasnya.