TEMBILAHAN - Penjabat (Pj) Gubernur Riau (Gubri), SF Hariyanto gerak cepat meninjau langsung kondisi bencana alam longsor di Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), tepatnya di Jalan Gerilia Parit 6 Kelurahan Tembilahan Barat, Kecamatan Tembilahan Hulu, Jumat (12/7/2024).
Saat peninjauan tersebut, juga hadir Danrem 031/Wirabima Brigjen TNI Dany Rakca Andalasawan, Pj Bupati Inhil Herman dan Anggota DPR RI Abdul Wahid serta pejabat terkait lainnya.
Setelah melihat langsung kondisi longsor tersebut, Pj Gubri menyerahkan bantuan logistik kepada masyarakat yang terdampak. Dimana total ada 13 rumah yang terdampak, dengan lima rumah rusak parah dan delapan diantaranya juga terancam akan tenggelam.
"Kami atas nama Pemprov Riau menyampaikan duka cita atas musibah yang dialami masyarakat di Kelurahan Tembilahan Barat ini," ucap Pj Gubri.
Atas kondisi itu, Pj Gubri mengatakan untuk mengatasi musibah ini, Pemprov Riau akan bersinergi dengan Pemkab Inhil, TNI dan juga Kementerian PUPR.
"Jadi nanti Pemprov Riau akan membantu untuk biaya pembangunan rumah baru bagi warga yang terdampak. Kemudian dari Pemkab Inhil akan menyiapkan lahan untuk relokasi warga. Lalu TNI akan membantu pembangunan fisik rumah dan Kementerian PUPR akan membantu perbaikan atau relokasi jalan," terangnya.
"Dengan sinergi yang dilakukan bersama ini, diharapkan pertolongan kepada warga yang terdampak dapat lebih cepat. Karena semua bergerak cepat, bekerja keras dan bertindak tepat," sebutnya.
Danrem 031/Wirabima, Brigjen TNI Dany Rakca Andalasawa mengatakan, sesuai dengan arahan Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD), bahwa kehadiran TNI harus bisa mengatasi kesulitan masyarakat Riau.
Karena itu, pihaknya untuk membantu masyarakat yang terdampak longsor, pihaknya akan menurunkan personil untuk membantu pembangunan rumah.
"InsyaAllah dalam waktu dekat ini akan kami kerjakan untuk pembangunan rumahnya. Kami ucapkan juga terimakasih kepada semua pihak yang sudah membantu," ucapnya.
Sementara itu, Pj Bupati Inhil Herman juga menyampaikan ucapan terimkasih kepada Pj Gubernur Riau yang telah bergerak cepat memberikan bantuan bagi warganya yang terdampak bencana alam abrasi. Pihaknya juga saat ini sudah menyiapkan lahan untuk relokasi warga yang rumahnya terdampak.
"Terimakasih kepada Pak Pj Gubernur Riau, karena sudah ada arahan akan diberikan bantuan berupa pembangunan rumah baru. Maka kami juga langsung menyiapkan lahan baru," katanya.