Anggaran Pilkada Belum Cair, Sekda Pekanbaru: Apa Pun Ceritanya Itu Prioritas Utama

Anggaran Pilkada Belum Cair, Sekda Pekanbaru: Apa Pun Ceritanya Itu Prioritas Utama

PEKANBARU - Sekretaris Daerah Kota Pekanbaru, Indra Pomi Nasution menegaskan, anggaran Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Pekanbaru akan cair di awal Juli ini.

"Insyaallah jadi (awal Juli) ini kita akan tunaikan (anggaran Pilkada)," ujar Indra, Selasa (2/7/2024).

Ia menyebut, anggaran Pilkada adalah hal utama yang harus ditunaikan. Termasuk juga dengan gaji yang juga menjadi tanggungjawab Pemko Pekanbaru.

"Jadi apa pun ceritanya tentang anggaran kita itu, khusus untuk pilkada dan gaji itu menjadi prioritas utama," katanya.

Sejauh ini kata Indra, dari total Rp76 miliar anggaran Pilkada Kota Pekanbaru tahun 2024, sebanyak 40 persen sudah dibayar Pemko pada tahun lalu. Sementara sisanya 60 persen akan dibayarkan tahun ini.

Anggaran tersebut diserahkan kepada penyelenggara Pilkada yakni KPU, Bawaslu, serta TNI dan Polri.

Indra menyebut, proses Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD) kepada penyelenggara Pilkada tersebut sudah selesai. Saat ini hanya tinggal pencairan dari Pemko Pekanbaru.

Diketahui juga, Mendagri Tito Karnavian, juga sudah mengingatkan masing-masing daerah agar mencairkan anggaran Pilkada sebelum tanggal 9 Juli. Jika Pemda tidak menyalurkan anggaran tersebut kepada KPU, Bawaslu, TNI dan Polri, maka Kemendagri akan turunkan tim ke daerah.**

Berita Lainnya

Index