Dihadiri 2.000 Peserta, Ada Parade Bendera Merah Putih Sepanjang 79 Meter

Dihadiri 2.000 Peserta, Ada Parade Bendera Merah Putih Sepanjang 79 Meter

PEKANBARU - Parade Bendera Merah Putih tahun 2024 berlangsung semarak sebagai bagian dari peluncuran Gerakan 10 Juta Merah Putih di Provinsi Riau.

Sebanyak 2.000 peserta dari berbagai paguyuban hadir dalam parade yang digelar di halaman Kantor Gubernur Riau, dengan defile bendera Merah Putih sepanjang 79 meter yang dibawa oleh anggota Paskibraka Riau.

Parade ini juga termasuk penyerahan bendera Merah Putih kepada ketua paguyuban secara simbolis oleh Penjabat (Pj) Gubernur Riau (Gubri) SF Hariyanto, diwakili oleh Kepala Badan Kesbangpol Riau Jenri Salmon Ginting, Ahad (21/7/2024).

Jenri Salmon Ginting menyatakan pembagian bendera kepada seluruh masyarakat Riau akan berlangsung dari 1 Juli hingga 31 Agustus 2024.

Ia berharap agar masyarakat Riau dapat meningkatkan rasa cinta tanah air dan persatuan dalam rangka mendukung HUT RI ke-79 di Provinsi Riau.

"Terima kasih atas partisipasi seluruh paguyuban dan masyarakat yang turut membagikan dan mengibarkan bendera Merah Putih di seluruh wilayah Provinsi Riau. Terima kasih juga kepada BUMD, BUMN, dan karyawan yang mendukung terlaksananya parade Bendera Merah Putih tahun ini," kata Jenri.

Setelah prosesi acara, para peserta dihibur dengan musik dan nyanyian dari berbagai daerah di Indonesia, menciptakan suasana haru dan memperkuat persatuan antar suku.

Acara ini dihadiri oleh Pj Gubri yang diwakili oleh Kaban Kesbangpol Riau, Jenri Salmon Ginting, Kapolda Riau, unsur Forkopimda Riau, PJ Walikota Pekanbaru yang diwakili oleh Sekdako Pekanbaru Indra Pomi, perwakilan BUMD, BUMN, serta perwakilan 83 paguyuban di Provinsi Riau.

Kegiatan parade Bendera Merah Putih ini dilaksanakan sesuai dengan instruksi Kementerian Dalam Negeri RI Nomor: 400.10.1.1/2152/SJ tanggal 8 Mei 2024, dalam rangka menyemarakkan HUT ke-79 Kemerdekaan RI tahun ini

Berita Lainnya

Index