Ada Mitos Larangan Keluar Rumah Setiap 1 Suro, Kenapa Ya?

Ada Mitos Larangan Keluar Rumah Setiap 1 Suro, Kenapa Ya?

PEKANBARU - Dalam kalender penanggalan Jawa, setiap memasuki 1 Suro ada banyak pantangan yang harus dilakukan. Pantangan ini berdasarkan mitos-mitos yang dipercaya turun temurun di Jawa. Salah satu mitos mengatakan saat 1 Suro dilarang keluar rumah saat malam dan pindah rumah.

Melansir dari detik, 1 Suro adalah bulan pertama dalam kalender Jawa yang bertepatan dengan bulan Muharram di kalender Hijriah. Dalam tradisi Jawa, setiap malam 1 Suro dipercaya memiliki energi gaib dan kekuatan supranatural sangat kuat.

Malam 1 Suro juga disebut sebagai waktu yang tepat untuk melakukan ritual seperti tirakatan (bermeditasi atau berdoa semalam suntuk), jamasan pusaka (membersihkan benda pusaka), dan menggelar wayang kulit atau pertunjukan seni lainnya. Tujuannya sebenarnya untuk menghormati leluhur, tetapi ada juga yang berniat meminta perlindungan dan berkah di tahun yang baru.

Dari sisi psikologis, larangan ini dipercaya agar masyarakat lebih disiplin dan memiliki waktu untuk introspeksi diri. Malam pergantian tahun sering dianggap sebagai waktu yang tepat untuk merenung dan memperbaiki diri.

Seiring berjalannya waktu, generasi muda saat ini mungkin ada yang tidak percaya dengan mitos malam 1 Suro atau menganggapnya kuno. Namun, tradisi ini tetap memiliki nilai historis dan budaya yang dalam. Dengan generasi muda menghargai dan melestarikan tradisi ini nilai budaya Jawa ini bisa terus dibahas setiap tahunnya.

Lantas, apa saja sebenarnya mitos-mitos larangan di malam 1 Suro? Berikut penjelasannya.

1. Dilarang Keluar Rumah
Larangan keluar rumah ini berdasarkan kepercayaan masyarakat Jawa jika pada malam 1 Suro, makhluk halus dan roh leluhur akan berkeliaran di bumi. Padahal nilai baiknya dari mitos ini adalah masyarakat akan tetap berada di rumah sehingga dapat berkumpul bersama keluarga atau merenungi perjalanan hidup yang telah dilalui selama setahun terakhir.

2. Pindah Rumah
Sama seperti menentukan tanggal pernikahan, orang Jawa juga memilih 'tanggal-tanggal baik' untuk pindahan rumah. Salah satu tanggal yang harus dihindari adalah 1 Suro. Menurut tradisi Jawa, pindah rumah pada 1 Suro bisa terkena musibah atau bencana. Primbon Jawa masih dipegang teguh oleh sejumlah masyarakat.

Kapan Malam 1 Suro 2024?
Suro kerap diidentikkan dengan bulan Muharam dalam penanggalan kalender Hijriah. Maka dari itu, Suro akan jatuh pada Juli 2024. Pada tahun ini 1 Muharram jatuh di tanggal 7 Juli 2024.

Setiap 1 Muharram, umat Muslim akan merayakan Tahun Baru Islam dan berdasarkan SKB 3 Menteri, pada 7 Juli 2024 ditetapkan sebagai hari libur nasional.

Meskipun 1 Muharram bertepatan di 7 Juli 2024, tetapi menurut Kalender Jawa Indonesia 2024, 1 Suro 1958 TJ jatuh pada Senin Legi 8 Juli 2024. Hari pertama pada kalender Hijriah dan Jawa ini memiliki perbedaan satu hari.

Dengan begitu, maka malam 1 Suro jatuh pada Minggu Kliwon 7 Juli 2024 bertepatan dengan tahun baru Islam 1 Muharram 1446 Hijriah.

Berita Lainnya

Index