Dilepas Pj Gubernur, 450 Jamaah Haji Asal Riau Berangkat ke Tanah Suci

Dilepas Pj Gubernur, 450 Jamaah Haji Asal Riau Berangkat ke Tanah Suci

Pekanbaru - Penjabat (Pj) Gubernur Riau (Gubri), SF Hariyanto melepas keberangkatan Jemaah Calon Haji (JCH) kelompok terbang (Kloter) pertama Provinsi Riau atau Kloter 3 BTH Batam, di Asrama Embarkasi Haji Batam, Kepulauan Riau, Selasa (14/5/2024) pukul 03.00 WIB dini hari.

Hadir dalam kesempatan itu Anggota DPR RI Dapil Riau Achmad, Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Riau Muliardi, dan Kepala Biro Kesra Setdaprov Riau Imron Rosyadi. 

Dalam kesempatan itu, Pj Gubri berpesan kepada JCH Riau asal Pekanbaru untuk kembali menguatkan niat sebelum berangkat ke tanah suci. 

"Saya berpesan, pertama kuatkan niat untuk melaksanakan ibadah haji, sebelum berangkat agar suami istri dapat bermaaf-maafan, karena di tanah suci benar-benar banyak cobaan, maka harus kita sucikan hati," pesannya. 

Kemudian, Pj Gubri berpesan agar JCH Riau pada saat di tanah suci harus banyak bersabar karena di sana banyak cobaan dan jangan takabur. 

"Yang terpenting jaga kesehatan, karena di tanah suci cuaca panas mau sampai 40 derajat celcius. Harus sering-sering minum air putih, dan harus jaga pola makan agar kesehatan tidak terganggu," sebutnya. 

Untuk petugas kloter, Pj Gubri meminta untuk menjalankan tugas dengan betul-betul dalam membantu jemaah menjalankan ibadah haji. 

"Petugas ini tugas mulia, maka niatkan dalam hati tugas untuk membantu. Karena banyak orang tua kita disini yang butuh bantuan petugas. Niatkan dengan ikhlas InsyaAllah menjadi amal ibadah yang mulia," 

"Saya atas nama Pemerintah Provinsi Riau dan pribadi mengucapkan selamat menjalankan ibadah haji. Semoga jemaah Riau pergi dengan selamat, dan pulang dengan selamat. Semoga mendapat haji yang mabrur," 

Sementara itu, Kakanwil Kemenag Provinsi Riau, Muliardi mengatakan, jemaah calon haji Provinsi Riau tahun 2024 ada sebanyak 5.273 orang. 

"Namun jemaah yang akan berangkat hari ini merupakan Kloter 3 BTH Batam adalah Pekanbaru berjumlah 450 orang, termasuk petugas kloter di dalamnya," kata Muliardi. 

Namun satu diantara 450 jamaah kloter 3 BTH Batam atas nama Atun saat ini sedang terbarang sakit dan dirawat. 

"Kami mohon doa para jemaah haji atas mendoakan saudara kita atas nama Atun segera diberikan kesehatan agar bisa menjalankan ibadah haji," imbuhnya. 

Berita Lainnya

Index