Waspada! Pelimpahan Air Waduk PLTA Koto Panjang Ditambah

Waspada! Pelimpahan Air Waduk PLTA Koto Panjang Ditambah
foto : istimewa

Pekanbaru - 
Dalam menghadapi terus naiknya elevasi di waduk PLTA Koto Panjang, Manajer PLTA Koto Panjang, Cecep Sofhan, mengumumkan langkah-langkah yang akan diambil untuk mengatasi situasi terkini.

"Kami ingin memberitahu bahwa kami akan melakukan penambahan bukaan pintu pelimpah air waduk (Spillway gate). Sebelumnya, kami telah membuka 5 pintu x 70 cm, dan sekarang akan menambah bukaan pintu pelimpah sebanyak 5 pintu x 40 cm, sehingga total bukaan pintu menjadi 5 pintu x 110 cm," kata Cecep pada Selasa (19/12/2023).

Pembukaan tambahan ini, tambah Cecep, dijadwalkan akan dilakukan pada pukul 11.00 WIB. Pihaknya memperkirakan akan terjadi peningkatan tinggi muka air sungai sekitar 40 sentimeter dari kondisi terakhir.

Di sisi lain, Kabid Kedaruratan BPBD Riau, Jim Gafur, menyatakan bahwa pihaknya sudah bersiaga terkait dengan penambahan bukaan pintu pelimpah air PLTA Koto Panjang.

"Dengan penambahan bukaan pintu pelimpah PLTA Koto Panjang, kami berharap masyarakat di daerah sepanjang Sungai Kampar tetap waspada terhadap potensi banjir. Kami juga tetap bersiaga untuk mengantisipasi segala kemungkinan," tegasnya

Berita Lainnya

Index