Ombudsman RI Sebut Standar Pelayanan di MPP dan Disdukcapil Pekanbaru Sudah Tinggi

Ombudsman RI Sebut Standar Pelayanan di MPP dan Disdukcapil Pekanbaru Sudah Tinggi

PEKANBARU - Sekretaris Jendral (Sekjend) Ombudsman RI Suganda Pandapotan Pasaribu meninjau pelayanan di Mal Pelayanan Pekanbaru (MPP) Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) dan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil), Kamis (10/10/2024).

Suganda Pandapotan Pasaribu, didampingi Kepala Ombudsman RI Perwakilan Riau Bambang Pratama. Kunjungan Ombudsman RI tersebut disambut oleh Sekretaris Daerah Kota Pekanbaru Indra Pomi Nasution.

Sekjend Ombudsman RI Suganda mengatakan, standar pelayanan di MPP Kota Pekanbaru sudah tinggi. Baik layanan di MPP DPMPTSP maupun di Disdukcapil.

"Dari laporan yang saya terima, layanan di Disdukcapil sendiri ada seribu lebih setiap harinya. Artinya antusias masyarakat untuk menerima layanan di bagus. Orang kalau mau datang, berarti layanannya bagus," ungkap Suganda.

Menurutnya, ini adalah salah satu potret tolok ukur layanan di MPP maupun di Disdukcapil sudah memiliki layanan yang bagus. Meski begitu, dia tetap memberikan saran dan masukan terhadap layanan yang sudah ada di MPP dan Disdukcapil tersebut.

Ia menilai secara layanan di MPP sudah bagus, akan tetapi tentu harus ada peningkatan ke depannya. "Tentu ada inovasi-inovasi, seperti di MPP mungkin perlu ada tenant khusus anak mudanya. Mungkin adalah pojok untuk pemudanya. Paling tidak ada nilai-nilai nasionalis kebangsaan. Sehingga anak muda kita tidak mudah terprovokasi," sebutnya.

Selain itu, sebut Suganda, mungkin perlu pengenalan budaya Melayu melalui MPP ini. Setidaknya ada satu tempat untuk mengenalkan budaya Melayu di MPP ini.

"Kalau budaya Melayu ini tidak kita perkenalkan, lama-lama ini akan luntur. Tapi melalui MPP ini mungkin salah satu cara bagaimana masyarakat mengenali kembali budaya kita," pungkasnya.

Sementara untuk evaluasi di Disdukcapil, pihaknya meminta agar meningkatkan layanan bagi penyandang disabilitas. Ia berharap, Disdukcapil Pekanbaru dapat memenuhi pelayanan bagi masyarakat yang difabel.

Menanggapi hal itu, Sekretaris Daerah Kota Pekanbaru Indra Pomi Nasution mengatakan, Pekanbaru adalah etalasenya Provinsi Riau. Apa yang menjadi catatan dari Ombudsman akan segera ditindaklanjuti oleh Pemko Pekanbaru.

"Apa yang menjadi penilaian dan evaluasi dari Sekjend Ombudsman, kami kira juga menjadi perhatian bagi Pemko Pekanbaru untuk meningkatkan pelayanan dari MPP dan Disdukcapil ini," ujar Indra.

Ia mengakui perlu ada sebuah tempat di MPP untuk kaula muda dalam menanamkan nilai-nilai nasionalis kebangsaan. Sehingga pemuda Pekanbaru memiliki rasa nasionalis yang tinggi dan tidak mudah terprovokasi.

Kemudian terkait dengan fasilitas pelayanan bagi masyarakat yang menyandang disabilitas, pihaknya juga akan memenuhi hal tersebut. Ia menilai, peningkatan pelayanan untuk kaum difabel sangat penting bagi mereka yang memiliki kebutuhan khusus.

"Kita ingin masyarakat Pekanbaru terlayani secara baik, baik secara gender, maupun sisi ekonomi. Semua masyarakat kita harus dilayani dengan baik. Kami akan meningkatkan terus dan berinovasi agar masyarakat ini bahagia," pungkasnya.**

Berita Lainnya

Index