Piala AFF U-16: Indonesia Bermain Imbang Lawan Australia di Babak 1

Senin, 01 Juli 2024 | 20:37:51 WIB

PEKANBARU - Indonesia U-16 untuk sementara bermain imbang 2-2 melawan Australia pada babak pertama semifinal Piala AFF U-16, di Stadion Manahan, Solo, Senin (1/7/2024).  

Indonesia memimpin terlebih dahulu saat laga baru memasuki menit kedua berkat gol Muhamad Zahaby Gholy. Namun, Australia berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 berkat eksekusi tendangan bebas Jay Noah Maltz. 

Australia berbalik memimpin berkat gol Quinn Macnicol. Gol yang membuat Indonesia meraih hasil imbang pada babak pertama ini kembali dilesakkan Muhamad Zahaby Gholy. 

Indonesia harus tampil dengan 10 pemain setelah Raihan Apriansyah Sudrajat mendapat kartu kuning kedua.  

Indonesia menerapkan pola 4-3-3 dalam laga semifinal ini. Pelatih Nova Aryanto menurunkan trio Muhamad Zahaby Gholy, Mochamad Mierza Firjatullah, serta Fadly Alberto Hengga di barisan depan.

Tiga pemain depan ini disokong Evandra Florasta, Nazriel Alfaro Syahdan, dan Daniel Alfrido. Lini belakang dipercayakan kepada I Putu Panji Apriawan,  Mathew Ryan Baker,  Fabio Azkairawan, dan Raihan Apriansyah Sudrajat. Mereka mengawal kiper Mohammad Nur Ichsan. 

Indonesia yang tampil dengan seragam putih-putih mencetak gol saat pertandingan baru berjalan dua menit. Gol yang membawa pasukan Nova Aryanto unggul dilesakkan Muhamad Zahaby Gholy.

Penyerang bernomor punggung 7 ini menyundul umpan silang dari Matthew Baker. Tandukan Gholy membuat kiper Australia Jai Ajanovic tak mampu menjangkau bola. Skor pun berubah 1-0 untuk Indonesia. 

Menit ke-20, Australia mendapat tendangan bebas setelah Raihan Apriansyah Sudrajat melakukan pelanggaran sedikit di luar kotak penalti. Tendangan bebas ini kemudian dieksekusi Jay Noah Maltz. 

Tendangan bebas pemain bernomor punggung ini berhasil melewati tembok pemain Indonesia dan melesak ke pojok kanan bawah kiper Nur Ichsan.   

Indonesia harus tampil dengan 10 orang sejak menit ke-27 setelah Raihan Apriansyah diusir wasit. Pemain dari klub Dewa United ini mendapat kartu kuning kedua karena melanggar sang pencetak gol Australia Jay Noah Maltz.  

Australia terus berupaya menekan Indonesia setelah unggul jumlah pemain. Meski demikian, Indonesia tetap bisa melakukan serangan ke pasukan yang dilatih Brad Maloney.

Menit ke-39, Australia mendapat peluang berkat tendangan keras dari luar kotak penalti yang dilancarkan Amlani Tatu. Beruntung, kiper Nur Ichsan berhasil menepisnya meski harus menjatuhkan diri.

Di pengujung babak pertama, Australia berhasil mencetak gol dan membuat mereka unggul 2-1. Gol berasal dari umpan Alexander Jesse Bolton yang ditepis kiper Nur Ichsan. Bola muntah kemudian disambar gol tendangan Quinn Macnicol dan menjebol gawang Indonesia.

Namun, Indonesia tidak menyerah. Tim Garuda Muda ini berhasil menyamakan kedudukan menjadi 2-2 berkat gol yang juga dilesakkan Gholy. Skor 2-2 bertahan hingga babak pertama usai.

Pemenang pertandingan ini akan menghadapi Thailand yang dalam pertandingan sebelumnya menundukkan Vietnam 2-1. Partai pemungkas ini akan digelar juga di Stadion Manahan pada Rabu (3/72024). Sebelumnya, akan digelar partai perebutan posisi ketiga yang akan mempertemukan Vietnam dengan tim yang kalah dalam laga Indonesia melawan Australia.      

Susunan pemain: 
Indonesia (4-3-3): 22 Mhd Nur Ichsan: 4 I Putu Panji Apriawan, 5 Mathew Ryan Baker, 14 Fabio Azkairawan, 19 Raihan Apriansyah Sudrajat, 6 Evandra Florasta, 8 Nazriel Alfaro Syahdan, 12 Daniel Alfrido ; 7 Muhamad Zahaby Gholy, 9 Mochamad Mierza Firjatullah, 10 Fadly Alberto Hengga. 

Australia (4-4-2): 1 Jai Ajanovic; 2 Malual Kuir Malual, 4 Jayden Peter Necovski (C), 5 Christian David Pullella, 14 Alexander Lech Garbowski; 6 Alexander Jesse Bolton, 19 Jay Noah Maltz,  22 Quinn Macnicol, 10 Nickolas Gustavo Alfaro; 9 Jordan Graoroski, 11 Amlani Tatu.

Terkini